Pilihan Makanan Untuk Pengidap Rematik Asam Urat

Makanan untuk penderita rematik dan asam urat - Rematik - asam urat ialah salah satu jenis penyakit peradangan pada area persendian yang dalam dunia medis sudah dibuktikan bisa diperingan kondisi penyakitnya dengan mengkonsumsi serta membatasi makanan tertentu.

Pada intinya, pengidap penyakit ini lebih baik menjalankan pola makan yang kaya akan karbohidrat kompleks, protein dengan kadar sedang serta rendah lemak. Mengatur pola makan ini memang bukanlah solusi atau sarana pengobatan, akan tetapi hanya sebatas mengurangi gejala penyakit yang lebih menyiksa si penderita.

Pilihan Makanan Untuk Pengidap Rematik Asam Urat


Purin - rematik asam urat

Penyakit ini menimbulkan pembengkakan yang disertai rasa nyeri atau ngilu pada area persendian, utamanya pada daerah ibu jari kaki atau jempol kaki. Penyebab terjadinya peradangan ini adalah karena adanya penumpukan kristal natrium urat, natrium urat ini adalah limbah alami yang ada pada tubuh kita.

Baca juga : #6 jenis makanan penyebab jerawat yang sebaiknya kamu hindari

Asam urat ialah salah satu hasil dari pemecahan zat zat purin yang ada didalam tubuh. Purin ialah zat alami yang berada didalam tubuh serta bisa juga ditemukan di berbagai jenis makanan yang kita konsumsi. Nah makanan yang mengandung kadar purin yang tinggi inilah yang dapat menyebabkan tubuh memproduksi lebih banyak asam urat yang tentu saja akan memperparah kondisi si sakit. Dan karenanya bila kalian termasuk pengidap penyakit ini sebaiknya menghindari sumber makanan yang memiliki kadar purin yang berlebih.

Panduan Dalam Mengkonsumsi Makanan Bagi Penderita Rematik Asam Urat

Penyakit ini bisa ditangani dengan lebih banyak memakan sumber makanan tertentu yang dapat memperlancar sekkresi purin serta membatasi asupan makanan dan juga minuman yang mengandung purin tinggi. Dan beberapa makanan yang perlu kalian batasi dan yang disarankan untuk dikonsumsi adalah sebagai berikut ini.

Makanan yang sebaiknya dibatasi


  • Makanan Jeroan seperti otak, ginjal, paru, hati, serta jantung.
  • Daging merah seperti daging kuda, daging kambing, daging sapi, dan daging bebek.
  • Makanan laut atau bahari seperti udang serta kepiting.
  • Beberapa jenis ikan - ikanan seperti ikan sarden, ikan tuna, dan ikan makarel.
  • Makanan yang mengandung ragi / fermentasi seperti roti, tapai baik ketan maupun tapai singkong.
  • Sumber makanan yang manis serta minuman ringan yang tinggi kadar gula nya.
  • Beberapa jenis sayuran seperti sayur bayam, jamur, kembang kol, kacang kacangan seperti kacang polong, kacang merah dan juga kacang panjang.
  • Berbagai minuman keras.


Makanan yang sebaiknya banyak dikonsumsi


  • Aneka buah - buahan, seperti buah jeruk, buah melon, dan juga buah apel.
  • Aneka sayuran hijau, buah wortel serta buah tomat.
  • Perbanyak konsumsi air mineral setidaknya 2 liter setiap harinya guna meluruhkan kadar asam urat didalam tubuh.
  • Sumber makanan yang mengandung karbohidrat kompleks seperti buah kentang, beras merah dan juga makanan yang mengandung biji bijian utuh.
  • Konsumsi susu dan juga yoghurt yang rendah lemak / tanpa lemak yang mengandung kadar purin rendah namun memiliki kandungan protein tinggi.


Baca juga : Tips paling mudah menghilangkan komedo di area hidung

Selain selalu memperbaharui pilihan sumber makanan yang dikonsumsi, sangat penting bagi penderita rematik asam urat untuk menjaga berat badan dengan cara rajin melakukan aktifitas olahraga yang intensif. Sebab obesitas juga dapat menjadi faktor dan resiko utama menderita penyakit yang menyiksa rematik asam urat ini. Semoga bermanfaat.


Bersihkan Ginjal Anda Dengan 5 Bahan Alami Ini

Cara membersihkan ginjal secara alami - organ ginjal memiliki fungsi yang sangat vital didalam tubuh manusia yang memiliki fungsi sebagai penyaring darah dan berbagai toksin atau racun yang ada didalamnya. Dan bila organ ginjal ini sampai terganggu kesehatannya akan memberikan dampak yang sangat mengerikan bagi penderitanya, bahkan bila penyakit ginjal ini sudah parah dapat merembet dan merusak organ tubuh yang lain.

Beberapa penyakit yang biasanya menyerang ginjal diantaranya adalah peradangan pada ginjal, penyakit batu ginjal, hematuria, gagal ginjal dan lain sebagainya. Nah untuk kalian yang saat ini ginjalnya sehat sebaiknya tetap jagalah kesehatan ginjal dengan jalan tidak mengkonsumsi minuman yang dapat merusak ginjal seperti minuman berenergi, minuman yang mengandung alkohol dan lain sebagainya.

jus peterseli
jus dari daun peterseli


Baca juga : 5 Buah ini dapat memutihkan kulit leher anda yang hitam loh !!!

Untuk sekedar suplemen alami tambahan kalian bisa memanfaatkan bahan bahan alami disekitar kita yang mampu membersihkan ginjal kita dengan alami agar ginjal tidak kotor yang diantaranya adalah sebagai berikut.

Buah lemon

Kandungan yang terdapat didalam buah lemon ini juga sangat efektif yang bisa digunakan sebagai bahan detoksifikasi alami pada ginjal secara menyeluruh. Didalam buah lemon terdapat kandungan asam yang mampu meningkatkan kadar sitrat yang terkandung didalam air seni / urine. Nah bila kadar sitrat ini lebih meningkat maka akan lebih efektif dalam meluruhkan kalsium fosfat serta struvite yang ada didalam ginjal. Untuk penggunaan lemon ini bisa kalian jadikan infuse water yang caranya cukup masukkan irisan lemon secukupnya kedalam air putih dan dimasukkan kedalam lemari pendingin. Minumlah cairan infuse water ini rutin setidaknya 1 gelas setiap hari.

Buah Bit

Buah bit yang memiliki warna khas merah keungu unguan ini juga salah satu buah yang kaya manfaatnya untuk kesehatan tubuh kita. Memiliki fungsi yang hampir sama dengan buah lemon, yakni beberapa kandungan senyawa didalam buah ini mampu meluruhkan kalsium fosfat yang terdapat didalam organ ginjal. Dan buah bit ini juga dapat meningkatkan derajat keasaman urine sehingga dapt membuat kinerja ginjal menjadi lebih baik. Cara penggunaannya cukup simpel, buatlah buah bit ini menjadi jus dan dapat kalian konsumsi setidaknya 1 minggu sekali.

Baca juga : Buah bit juga bermanfaat bagi penderita diabetes

Rebusan Akar Bunga Dandelion

Para peneliti juga menyebutkan didalam buku Journal of Alternative And Complementary, bahwa akar dari tumbuhan bunga dandelion bisa menginduksi buang air kecil dan juga mampu meningkatkan produksi air seni didalam tubuh kita. Dan beberapa penjelasan lainnya menyebutkan bahwa akar dari dandelion ini juga terkandung zat diuretik alami. Cara menggunakan akar dandelion untuk membersihkan ginjal adalah dengan merebus beberapa akar dandelion, kemudian meminum air hasil rebusan tadi tiap pagi dan sore hari kurang lebih selama 1 bulan.

Akar Seledri

Mendengar kata seledri mungkin sudah tidak terdengar asing ditelinga kita, sebab seledri ini termasuk kedalam jenis daun yang biasa dimanfaatkan sebagai campuran memasak seperti masakan sop atau baso. Dan didalam daun seledri ini juga terdapat kandungan senyawa alami yang bisa membuat anda mudah merasa ingin buang air kecil. Nah dengan seringnya anda buang air kecil maka racun yang terdapat didalam ginjal lebih mudah dan cepat dikeluarkan dari dalam tubuh dan membuat ginjal senantiasa sehat. Cara penggunaan dari seledri ini sangat mudah, bisa anda pergunakan sebagai bahan campuran masakan seperti yang telah dijelaskan diatas, atau bisa juga anda buat jus sebagai minuman kesehatan.


Daun Peterseli

Kandungan zat dieuretik yang ada didalam peterseli ini memang lebih kuat ketimbang beberapa jenis bahan pencuci ginjal alami yang disebutkan sebelumnya diatas. Dan salah satu zat yang ada didalamnya termasuk fitokimia yang dapat membunuh patogen patogen yang biasanya sering merusak ginjal. Cara penggunaan dari peterseli ini mirip dengan membuat teh, seduh 1 sendok peterseli menggunakan air panas mendidih, kemudian diamkan kurang lebih 5 menit agar senyawa yang terdapat didalam peterseli tersebut larut kedalam air. Selanjutnya saring ampasnya dan diminum air hasil seduhannya secara rutin 1 kali sehari.

Baca juga : Ciri ciri fisik jika kolesterol anda tinggi

Sebenarnya masih banyak sekali bahan bahan alami yang bisa digunakan untuk membersihkan ginjal secara alami, namun beberapa poin diatas sudah cukup mewakilinya sebab bahan bahan diatas sangat mudah ditemukan disekitar kita. Semoga bermanfaat dan jangan lupa dibantu share.


Penting : Inilah Gejala Fisik Jika Kolesterol Anda Tinggi

Ciri kadar kolesterol dalam darah yang tinggi - mengetahui seberapa besar kadar kolesterol didalam darah kita ialah sesuatu hal yang sangat penting dan harus kita perhatikan. Hal ini tak lain adalah untuk menghindarkan diri dari penyakit fatal seperti stroke atau kelumpuhan, hingga serangan jantung yang dapat berujung pada kematian.

Untuk cara pemeriksaan ini pun ada dua, yang pertama adalah pemeriksaan secara sederhana yang hanya memberikan informasi seberapa tinggi kadar kolesterol dalam darah kita, cara ini biasa kita temui di apotik apotik yang menyediakan jasa pemeriksaan kolesterol dan gula darah.

gejala kolesterol tinggi


Sedangkan cara kedua dilakukan dengan pemeriksaan laboraturium dimana nantinya kita akan mendapatkan informasi yang lebih akurat mengenai presentasi jumlah kadar kolesterol baik, kolestetol jahat serta kadar trigliserida yang terkandung didalam darah kita.

Baca juga : Daun alami penghilang bau badan

Dan melakukan pemeriksaan atau cek up seperti ini sebaiknya dilakukan secara rutin, setidaknya setiap 2 bulan sekali. Dan bila kalian tidak sempat melakukan pemeriksaan medis, ada sedikit informasi mengenai gejala fisik yang umum mengindikasikan tingginya kadar kolesterol dalam darah yang diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Kaki dan tangan terasa pegal

Akibat adanya penumpukan jumlah kolesterol didalam darah terutama dibagian kaki dapat menjadikan kaki kita sering terasa pegal dan capek padahal hanya digunakan untuk berjalan dengan jarak yang tidak terlalu jauh.
Penumpukan jumlah kolesterol dibagian ini pada umumnya terjadi secara kontinyu.

2. Sering terasa kesemutan

Rasa kesemutan pada bagian kaki dan tangan ini juga mengindikasikan adanya penyumbatan pembuluh daerah pada area ini yang menyebabkan peredaran darah kurang lancar sehingga timbul lah rasa kesemutan tadi. Pada syaraf atau pembuluh darah yang tidak teraliri darah inilah penyebab kenapa bisa sampai kesemutan. Hal ini diakibatkan karena darah yang seharusnya mengaliri seluruh sistem syarah menjadi mengental dan tersumbat akibat sangat tinggijya kadar kolesterol didalam darah kita.

3. Terasa nyeri pada dada bagian kiri

Dada bagian kiri ini tentu saja ada kaitannya dengan jantung kita yang posisinya berada di sebelah kiri yang mempunyai fungsi utama sebagai alat pemompa darah dari dan ke seluruh tubuh. Karena adanya penyumbatan pembuluh darah yang ada disekitar jantung karena kolesterol dapat membuat rasa nyeri di dada sebelah kiri, bahkan rasanya seperti ditusuk dengan menggunakan benda tajam. Terkadang rasa nyeri ini juga bisa menyebar ke bagian leher. Adanya rasa sakit pada area disekitar jantung ini juga merupakan pertanda serangan jantung akibat tingginya kadar kolesterol didalam darah terutama dibagian jantung.

Baca juga : Buah bit dan manfaatnya bagi penderita diabetes

4. Pundak dan tengkuk terasa pegal

Rasa pegal yang ada di bagian pundak dan tengkuk, apalagi bila rasa pegalnya berminggu minggu bahkan berbulan bulan tidak sembuh adalah salah satu implikasi dari tidak lancarnya aliran darah pada bagian tersebut. Hal ini dapat terjadi karena pembuluh darah Tengkuk yang ada dibagian leher dan tengkuk tersumbat kolesterol.

5. Sering terasa pusing pada belakang kepala

Penyebab pusing yang terjadi di area belakang kepala ini juga disebabkan adanya oenyumbatan pembuluh darah pada area ini. Biasanya kolesterol akan membentuk plak atau kerak didalam pembuluh darah, yang lambat laun semakin menumpuk dan menyumbat. Apabila dibiarkan akan membuat pembuluh darah pada bagian ini bisa pecah dan terjadilah penyakit yang dinamakan STROKE.

Baca juga : Buah buahan yang mampu memutihkan kulit secara alami

Nah itulah tadi beberapa gejala fisik tingginya kadar kolesterol dalam darah yang harus anda waspadai. Bila kalian merasakan beberapa gejala diatas alangkah baiknya anda segera memeriksakan diri ke puskesmas guna mengecek kadar kolesterol anda. Pastikan anda menjaga pola makan dengan mengkonsumsi makanan yang sehat. Semoga bermanfaat dan silahkan dibagikan.


Putihkan Kulit Leher Anda Dengan 5 Buah Ini

Buah pemutih kulit leher alami - seringkali kita melihat atau bahkan memiliki masalah mengenai warna kulit leher yang agaknya lebih hitam dai warna bagian kulit lainnya, dan hal ini tentu saja menjadi masalah serius terlebih lagi bagi kaum wanita sehingga membuat penampilan mereka kurang maksimal dan membuatnya minder.

Kulit pada bagian leher yang warnanya hitam ini dikenal dengan istilah Acanthosis Nigricans yang acap kali disebabkan oleh terpaparnya bagian leher ini langsung oleh sinar matahari yang mengandung Ultra Violet, karena sebab kehamilan atau bahkan bisa juga disebabkan ketidak seimbangan hormon yang ada didalam tubuh kita.

leher cerah


Baca juga : Cara terbaik menggemukkan badan

Sebenarnya persoalan seperti ini dapat diatasi hanya dengan berbagai jenis buah buahan yang ada disekitar kita loh, tentunya buah buahan yang memiliki banyak kandungan antioksidan yang nantinya buah buahan ini mampu merevitalisasi terhadap kulit leher kita. Dan dengan begitu masalah kulit menghitam dibagian leher pun bisa diatasi. Dan dibawah ini adalah beberapa jenis buah buahan yang dapat anda gunakan untuk memutihkan leher yang menghitam diantaranya adalah sebagai berikut:

Buah Buahan Untuk Mengatasi Kulit Leher Gelap


1. Buah Pisang

Buah pisang sangat bagus dijadikan masker guna mengembalikan kulit leher yang gelap dan menghitam. Dalam penggunaannya anda dapat mencampurkan sedikit minyak zaitun guna mendapatkan hasil yang maksimal.

Cara membuat masker pisang ini juga cukup simpel, pertama haluskan buah pisang yang telah masak secukupnya, kemudian hasilnya silahkan ditaruh kedalam mangkuk. Tambahkan sedikit minyak zaitun kedalam pisang halus tadi dan kemudian diaduk aduk sampai tercampur rata dan menjadi pasta, selanjutnya anda bisa mengoleskan masker leher ini ke bagian leher yang berwarna gelap. Tunggu beberapa menis ( 20 - 30 menit ) kemudian bilas menggunakan air dingin.


2. Buah Lemon

Salah satu buah yang dipercaya memiliki kandungan antioksidan yang tinggi ialah buah lemon. Sehingga kalian dapat memanfaatkan buah yang satu ini untuk mengembalikan kulit leher yang menghitam dan memberikan tampilan cerah pada bagian ini.

Untuk caranya anda bisa memeras air lemon kedalam sebuah mangkuk kecil, selanjutnya dengan menggunakan kapas ambil air hasil perasan jeruk lemon ini pada bagian leher yang gelap secara merata. Diamkan kurang lebih setengah jam untuk hasil yang maksimal baru anda dapat membilasnya dengan menggunakan air dingin.
Setelah dibilas sampai bersih silahkan anda keringkan dan beri pelembab kulit agar kulit bagian leher ini tidak terasa kering. Pastikan anda tidak memiliki luka pada bagian ini sebab akan menimbulkan rasa pedih jika kalian mengoleskan air perasan lemon pada bagian yang terluka.

Baca juga : Usir bau badan anda dengan menggunakan bahan alami ini

3. Kombinasi Buah Pepaya dan Buah Stroberry

Buah pepaya memiliki kandungan enzim yang disebut enzim papain yang dapat membantu masalah kulit gelap serta mampu mengangkat sel kulit mati. Dan untuk buah stroberry sendiri mengandung antioksidan yang cukup tinggi yang tentunya berguna untuk meregenerasi sel sel kulit yang telah mati.

Cara memutihkan kulit leher yang gelap dengan menggunaan kedua buah ini juga tak kalah mudahnya. Silahkan haluskan ( blender ) buah pepaya dan buah stroberry dengan perbandingan 1 : 1, selanjutnya gunakan bahan ini untuk dioleskan pada bagian kulit yang gelap kurang lebih selama 20 menit dan dapat anda bilas dengan menggunakan air dingin setelahnya.

4. Buah Tomat

Selain 3 cara diatas kalian juga dapat menggunakan buah tomat untuk memutihkan kulit bagian leher. Caranya dengan mengkombinasikan buah tomat ini dengan Oat gulung. Cara membuat maskernya adalah dengan mencampurkan oat gulung serta tomat yang telah dihaluskan kedalam sebuah mangkuk kemudian diaduk aduk sampai merata. Selanjutnya anda bisa mengoleskan kebagian kulit yang gelap sembari memberikan tekanan atau pijatan ringan perlahan lahan. Diamkan kurang lebih setengah jam dan setelahnya bisa dibilas menggunakan air sampai bersih. Jika diperlukan, oleskan pelembab untuk menjaga kelembaban kulit leher kalian.


5. Buah Bengkuang

Nah kalau buah yang satu ini memang tidak asing lagi didunia kecantikan khususnya mengenai masalah kulit yang gelap. Bahkan beberapa produk kecantikan katakanlah produk dari CITRA juga menggunakan bengkoang sebagai bahan utamanya termasuk beberapa bahan lulur kecantikan lainnya. Untuk menjadikan kulit leher kita lebih terlihat cerah dan terang kita bisa menggunakan buah yang satu ini.

Caranya ambil 1 buah bengkoang yang telah dikupas dan dicuci, kemudian haluskan ( bisa diblender ) dan gunakan bengkoang yang telah dihaluskan ini untuk masker pada area kulit yang terlihat menghitam atau gelap. Diamkan kurang lebih 15 menitan dan bisa dibilas menggunakan air hingga bersih. Terapkan cara ini rutin serta teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Baca juga : Minumlah minuman ini agar lemak dalam tubuh anda terbakar

Nah begitulah cara memutihkan kulit leher dengan bahan alami berupa buah buahan. Jika kalian merasa cara diatas terlalu repot, kalian dapat membeli produk kecantikan dipasaran yang telah memiliki nama baik dalam mengatasi kulit gelap. Pastikan anda juga berhati hati dalam memilih sebuah produk agar nantinya tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan dikemudian hari.


6 Daun Ini Sangat Ampuh Menghilangkan Bau Badan

Tips hilangkan bau badan tak sedap - perasaan kurang percaya diri alias PD dan minder seringkali dipicu oleh bau badan kita yang kurang sedap. Sehingga kemanapun dan dimanapun kita berada selalu dibayang bayangi oleh yang namanya bau badan setiap kali bertemu baik bertemu teman ataupun relasi bisnis.

Belum lagi jika ada orang lain yang berkeinginan untuk mengobrol bersama anda kemudian mereka menunjukkan ekspresi sedang mencium bau yang tidak enak yang notabene berasal dari tubuh kita, tentu saja hal ini akan membuat kita malu jadinya.

badan bau

Banyak sekali faktor yang membuat kenapa tubuh kita ini bisa mengeluarkan bau yang tidak sedap dan beberapa diantaranya adalah faktor makanan yang kita konsumsi, faktor genetik atau keturunan, dan faktor kurangnya kesadaran diri kita dalam menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh. Semua faktor yang telah disebutkan tadi juga mampu memicu produktivitas keringat berlebih dan bila keringat tersebut bercampur dengan bakteri akan menimbulkan bau tidak enak di tubuh kita.

Baca juga : Tips cara ampuh menggemukkan badan

Memang menggunakan deodorant seperti rexona ataupun yang jenis body spray dapat digunakan untuk mengusir bau yang tidak sedap pada tubuh namun biasanya tidak dapat bertahan lama, mungkin hanya dalam beberapa jam sudah hilang efeknya. Dan tahukah anda bahwa beberapa jenis dedaunan yang dapat diolah menjadi sejumlah sayur ataupun lalapan dapat mengurangi bahkan menghilangkan bau tidak sedap pada badan kita ?

Dan dibawah ini adalah beberapa jenis dedaunan yang dapat mengusir bau badan tidak sedap pada tubuh kita yang diantaranya adalah sebagai berikut :

Tumbuhan alami pengusir bau badan tak sedap


1. Daun Jambu Biji

Daun jambu biji selain bermanfaat untuk mencegah diare juga sangat manjur digunakan untuk memberantas bau badan, beberapa kandungan didalamnya seperti minyak atsiri, tanin serta beberapa jenis vitamin, asam oleonolat dan asam guajavarin mampu menghilangkan bau badan serta membantu anda dalam mempertahankan kebugaran tubuh. Anda bisa menumbuk beberapa lembar daun jambu biji kemudian merebusnya dan dijadikan bahan minuman dan bisa diminum setiap pagi selesai sarapan. Agar tidak terlalu pahit atau sepet rasanya, anda bisa menambahkan gula batu kedalamnya sebagai pemanis.

2. Daun Sirih

Dari jaman nenek moyang kita daun sirih sudah dikenal luas karena khasiat serta keampuhannya yang salah satunya adalah untuk menghilangkan bau tidak enak dibadan. Caranya sangat simpel, cukup rebus 4 sampai 6 lembar daun sirih dengan menggunakan 2 gelas air hingga mendidih dan tersisa separuhnya. Air hasil rebusan ini dapat dijadikan minuman sebagai bahan alami penghilang bau badan. oh iya, daun sirih ini juga sangat terkenal didunia kecantikan khususnya untuk wanita loh, bahkan produsen pasta gigi saat ini sudah banyak mengeluarkan produknya yang didalamnya terkandung extrak sirih.

3. Daun Beluntas

Daun beluntas ini biasanya banyak kita temui di perkampungan desa sebab hampir orang desa menggunakan jenis tumbuhan ini untuk pagar rumah. Daun beluntas ini memiliki bau yang sangat khas dan kandungan didalamnya mampu mengusir bau tak sedap ditubuh anda. Beberapa kandungan yang bermanfaat didalamnya antara lain seperti minyak atsiri, tanin, flavonoid serta beberapa zat anti bakteri. Biasanya penggunaan daun beluntas ini adalah digunakan sebagai lalapan, sebagai urap urap, ataupun dibuat pepes. Selain mampu menghilangkan bau badan, daun beluntas ini juga akan memberikan rasa segar ketika dijadikan lalapan makanan.

Baca juga : Inilah minuman yang bermanfaat untuk membakar lemak didalam tubuh

4. Daun Kemangi

Daun kemangi memiliki kriteria seperti daun beluntas dimana ia memiliki bau yang sangat khas fresh dan segar. Dan daun kemangi ini sangat mudah ditemukan diseluruh wilayah tropis indonesia. Kebanyakan daun ini di masyarakat dimanfaatkan sebagai lalapan di rumah makan rumah makan yang menyajikan menu ikan atau ayam goreng, bahkan sebagian orang lagi menggunakan daun kemangi ini sebagai bahan membuat sambal yang kemudian diberi nama sambal kemangi yang terkenal uenak itu. Beberapa kandungan didalam daun kemangi ini hampir sama dengan daun daun lalapan lain yang juga memiliki manfaat menghilangkan bau badan yang tidak enak hanya dengan mengkonsumsi daun kemangi ini, baik itu digunakan sebagai menu lalapan, dipepes, disambal ataupun anda rebus dan diminum airnya.

5. Daun Singkong

Daun singkong biasanya di identikan dengan menu masakan kampung yang rasanya sangat menggugah selera serta memiliki kandungan serat yang banyak. Namun ternyata daun singkong ini pun dikenal juga sebagai daun penghilang bau badan secara alami yang cara pemanfaatannya juga sama dengan daun kemangi ataupun daun beluntas diatas.

6. Daun Teh Hijau

Teh hijau memang banyak mengandung aneka ragam senyawa atau zat yang berguna bagi kita seperti bahan antiseptik alami, minyak atsiri serta zat anti bakteri dimana kandungan didalam daun teh hijau ini sangat berguna untuk mengusir bau badan yang tidak sedap dalam tubuh kita. Selain itu teh hijau juga dapat dijadikan bahan diet dan pelangsing badan loh.

Baca juga : Anda selalu berjerawat ? Ketahui dahulu faktor penyebabnya disini

Nah itulah tadi berbagai bahan alami penghilang bau badan yang berupa dedaunan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk dibagikan ya.